Header Ads

7 Resep Masakan Olahan Telur Yang Unik Dan Enak Ini Wajib Ladies Coba !



Telur merupakan bahan masakan sederhana yang biasa diolah menjadi berbagai menu makan harian dengan aneka variasinya. Telur dadar merupakan salah satu di antaranya yang juga terdapat banyak kreasi dalam cara mengolahnya, dari sederhana hingga yang istimewa tergantung dengan kombinasi bahan serta campuran bumbu yang digunakan. Tak bisa dipungkiri, terkadang kita memang sangat membutuhkan menu masakan yang simple dan praktis tanpa mengabaikan cita rasanya. Kali ini akan dimulai dengan cara membuat telur dadar yang enak dengan bumbu sederhana tetapi memilki rasa yang cukup gurih dan lezat.


1. FRITTATA


Frittata adalah telur dadar Italia berisi daging, keju, sayuran, kentang (kadang tak digunakan), atau pasta. Fritata berasal dari bahasa Italia, “figgere”, artinya goreng, meski pembuatannya sama sekali tak digoreng. Orang Italia membuat fritata tanpa kentang, tapi orang Spanyol membuatnya dengan banyak kentang. Ini dia resepnya.

Bahan:

  • 250 gram kentang kukus 
  • 1 buah wortel, dipotong korek api
  • 100 gram buncis, diiris miring
  • 1 batang daun bawang, diiris halus
  • 100 gram ayam giling 
  • 50 gram keju cheddar, diparut
  • 6 butir telur 
  • 200 ml susu 
  • 1 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 1 sendok makan minyak untuk mengolesi pan


 Cara Membuat Fritata:
1. Kupas kentang lalu potong kotak 1 cm. Sisihkan.
2. Kocok telur, dan susu cair hingga rata. Tambahkan wortel, buncis, daun bawang, ayam giling, dan keju. Aduk rata.
3. Masukkan kentang. Aduk rata. Bagi 3 bagian.
4. Panaskan minyak di atas panci antilengket ukuran 16 cm. Masukkan adonan ke dalam loyang. Aduk-aduk. Tutup. Kecilkan api. Biarkan matang.


2. TELUR KUKUS BAYAM


Hidangan ini pasti ingin segera Anda buat di rumah. Selain tampilannya beda, rasanya juga sangat enak. Yuk, segera buat telur kukus bayam.

Bahan:

  • 100 gram bayam, petiki, rebus, iris kasar
  • 2 siung bawang putih, diiris halus
  • 3 butir bawang merah, diiris halus
  • 4 butir telur, dikocok lepas
  • 1/2 buah wortel, diparut kasar
  • 1 batang daun bawang, diiris halus
  • 1 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 60 ml air 
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis


Cara Membuat Telur Kukus Bayam:
1. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Angkat.
2. Tambahkan telur, wortel, daun bawang, bayam, garam, merica, dan air. Aduk rata. Tuang dalam cucing yang sudah dioles tipis minyak.
3. Kukus 20 menit dengan api kecil sampai matang.


3. OMELET MI AYAM BUMBU KARI


Omelet mi ayam bumbu kari ini bisa jadi variasi sarapan keluarga. Mudah dan praktis membuatnya.

Bahan:

  • 150 gram mie telur, direbus, dipotong-potong
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1/4 buah bawang bombay, dicincang kasar
  • 1 buah wortel, diparut sawut
  • 1 batang daun bawang, di potong 1/2 cm
  • 4 butir telur, dikocok lepas
  • 100 gram ayam giling 
  • 1 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 1/2 sendok teh kari bubuk 
  • 1 sendok makan santan kental instan 
  • 2 sendok makan minyak untuk memasak


Cara Membuat Omelet Mi Ayam Bumbu Kari:
1. Aduk rata semua bahan sampai rata.
2. Panaskan minyak di atas pan ukuran 16 cm. Tuang campuran telur. Biarkan sampai berkulit. Balik. Biarkan matang.

Porsi Untuk 10 buah


4. SATE TELUR PUYUH SAMBAL KACANG


Ingin menyajikan hidangan spesial berbahan telur puyuh? Mari buat sate telur puyuh sambal kacang yang pas Anda sajikan untuk santap siang atau malam. Selamat memasak.

Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:

  • 24 butir telur puyuh, direbus
  • 2 lembar daun salam 
  • 1 batang serai, dimemarkan
  • 500 ml air 
  • 1 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 1/2 sendok teh gula pasir 
  • 8 buah tusuk sate 


Bumbu Halus:

  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 2 butir kemiri, disangrai
  • 6 siung bawang putih 
  • 2 cm jahe 
  • 2 cm lengkuas 


Bahan Sambal Kacang:

  • 200 gram kacang tanah kulit, digoreng, dihaluskan
  • 5 buah cabai merah, digoreng
  • 4 buah bawang merah, digoreng
  • 2 siung bawang putih, digoreng
  • 1 sendok teh garam 
  • 2 sendok makan gula merah 
  • 1 sendok makan kecap manis 
  • 500 ml air 


Cara Membuat Sate Telur Puyuh Sambal Kacang:

  1. Rebus telur puyuh, bumbu halus, daun salam, dan serai. Bubuhi garam, merica, dan gula pasir. Masak sampai meresap. Tusukkan telur puyuh di tusukkan sate. Sisihkan.
  2. Haluskan cabai merah, bawang merah, dan bawang putih sampai halus. Masukkan kacang tanah. Ulek rata.
  3. Rebus air dan campuran kacang sampai mendidih. Bubuhi garam, gula merah dan kecap manis. Aduk rata sampai kental.
  4. Bakar sate di atas pan bergelombang. Sajikan bersama sambal kacang.  


Untuk 8 tusuk


5. CAH TELUR KENTANG


Telur sangat mungkin diolah menjadi berbagai olahan yang lezat. Salah satunya cah telur kentang. Keluarga pasti menyukainya.

Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:

  • 2 buah kentang, diparut sawut
  • 100 gram taoge 
  • 3 butir telur 
  • 3 siung bawang putih, diiris halus
  • 1/2 sendok teh seledri, dicincang halus
  • 2 sendok makan kecap manis 
  • 1/2 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 1/4 sendok teh gula pasir 
  • 100 ml air 
  • 1 sendok makan minyak goreng untuk menumis


Cara Membuat Cah Telur Kentang:

  1. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan kentang dan taoge. Tumis sampai layu. Masukkan seledri. Sisihkan di pinggir wajan.
  2. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir kasar. Tambahkan kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
  3. Tuang air. Masak sampai meresap.
  4.  

Untuk 8 porsi


6. OMELET GULUNG SAYUR


Omelet gulung berisi sayur ini bisa dijadikan pilihan menarik untuk sarapan atau bekal ke kantor. Tidak perlu ragu dengan rasanya. Yuk, segera buat omelet gulung sayur.

Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:

  • 1 ikat bayam, diambil daunnya, diseduh, dicincang kasar
  • 1 buah wortel, diiris korek api tipis
  • 1 buah jagung, dipipil 
  • 50 gram jamur kancing, dicincang kasar
  • 4 butir telur 
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 50 gram keju, diparut
  • 1 sendok makan minyak goreng 


Cara Membuat Omelet Gulung Sayur:

  1. Aduk rata bayam, wortel, jagung, dan jamur. Sisihkan.
  2. Kocok lepas telur. Masukkan bawang putih, garam, dan merica bubuk. Ambil 1/4 bagian masukkan ke dalam campuran bayam. Aduk rata. 
  3. Panaskan minyak di dalam pan antilengket. Tuang campuran telur. sendokkan campuran bayam memanjang disalah satunya. Taburkan keju. Gulung. Masak sampai matang. 


Untuk 4 gulung


7. TELUR PUYUH MASAK SAUS TERIYAKI


Bagaimana bila kali ini kita mengolah telur puyuh untuk santap siang atau santap malam yang istimewa? Olah telur puyuh dengan saus teriyaki. Nah, telur puyuh masak saus teriyaki siap menggoyang lidah Anda dengan kelezatannya.

Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:

  • 2 bungkus tofu kecil, potong bulat 1 cm, goreng berkulit
  • 25 buah telur puyuh rebus, kupas
  • 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 4 buah cabai hijau besar, potong bulat 1 cm
  • 2 sendok makan saus teriyaki 
  • 1 sendok makan kecap manis 
  • 1/2 sendok teh garam 
  • 1/2 sendok teh gula pasir 
  • 150 ml air 
  • 1 batang daun bawang, potong 1 cm
  • 2 sendok makan minyak, untuk menumis


Cara Membuat Telur Puyuh Masak Saus Teriyaki:

  1. Panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan cabai hijau. Aduk sampai layu.
  2. Masukkan tahu dan telur, saus teriyaki, kecap manis, garam, dan gula pasir.Aduk rata.
  3. Tuang air. Aduk sampai meresap. Tambahkan daun bawang. Aduk Rata. 

Untuk 5 porsi

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.